Visi Misi Tujuan


VISI
Terwujudnya FGTIKKNAS sebagai organisasi profesi guru TIK/KKPI yang dinamis, independen dan profesional.

MISI
1. Meningkatkan profesionalisme guru TIK/KKPI
2. Memberikan perlindungan profesi, hukum, keselamatan dan kesehatan kerja serta hak atas kekayaan intelektual.
3. Meningkatkan kemandirian dan kesejahteraan guru TIK/KKPI.
4. Membangun kerjasama dengan pemerintah pusat, pemerintah daerah dan instansi non pemerintah.
5. Mendorong guru TIK/KKPI untuk memberikan kontribusi dalam program pendidikan nasional.
6. Mewujudkan kualitas Guru TIK/KKPI yang mampu mengikuti perkembangan zaman dalam pembangunan nasional.

TUJUAN
1. Mewujudkan cita-cita proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945.
2. Berperan aktif mencapai tujuan nasional dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.
3. Berperan aktif melaksanakan sistem pendidikan nasional.
4. Meningkatkan kualitas dan profesionalisme guru bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam pendidikan nasional.
5. Menjaga, memperjuangkan dan meningkatkan harkat dan martabat guru bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi.